Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2014

Dalam Kebimbangan

Aku serahkan hidup dan matiku pada Sang Khalik, Sang Pemilik Dalam hidup cuma punya dosa, cuma punya nista Kala pahala melambai dalam bayangan, dengan mudahnya dia hilang tersentil setitik kejadian terlarang Hidup cuma mengulang-ulang atau manambah-nambah kesalahan Hidup kok jadi awang-awang Meragukan kebaikan yang tak dapat terbentuk, terbentur kejahatan Jika hati ini busuk Jika hati ini menggumpal, mengeras, dan menghitam Jika hati ini menjijikkan Jika hati ini meradang dengan bau menyengat Hidupku sulit dipastikan, maka bagaimana menerawang kematian? Melangkah dan terus berjalan, cuma itu yang bisa dilakukan. 

Monumen Pers itu Tugu ?

Gambar
            Sudah pernah berkunjung ke Monumen Pers? Mendengar kata “Monumen Pers” ini membuat saya membayangkan itu adalah semacam tugu peringatan seperti Tugu di Yogyakarta di daerah Malioboro. Ternyata Monumen Pers ini juga merupakan museum, bukan hanya sebagai tempat peringatan belaka. Banyak sekali koleksi bersejarah yang dapat dilihat terkait dengan perkembangan pers terutama di Indonesia. Mulai dari peralatan jurnalistik, seragam, dan tak lupa pula media-media seperti surat kabar dan majalah-majalah lama. Tak hanya itu, Monumen Pers juga menyediakan perpustakaan dan menjadi sumber referensi yang tepat bagi para pelajar. Ini dikarenakan Monumen Pers menyimpan segala surat kabar dan majalah dari berbagai penjuru Nusantara dari tahun terbit yang sudah sangat lama hingga surat kabar dan majalah terkini.             Kemudahan juga diberikan bagi pengunjung dengan disediakannya akses internet dan surat kabar serta majalah dalam bentuk digital sehingga memudahkan pencaria

Intip Lokananta

Gambar
            Ada yang tau Lokananta itu apa? Jika belum, maka saya akan menceritakan sedikit pengalaman saya berkunjung ke tempat bernama Lokananta. Lokananta adalah studio rekaman pertama yang dimiliki Indonesia dan menjadi yang terbaik menurut saya dari seluruh studio rekaman yang ada di Indonesia. Selain penuh dengan sejarah, Lokananta ini juga memiliki banyak keunggulan terutama di bidang rekaman.                           Lokananta didirikan di Solo, Jawa Tengah oleh Bapak Soekarno dan Utoyo dengan tujuan untuk mempersatukan kesenian dan kebudayaan bangsa yang dapat dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia. Lokananta ini juga merupakan pabrik piringan hitam pertama dan satu-satunya di Indonesia. Sayangnya, sekarang sudah tidak memproduksi lagi. Padahal saya pengen banget bikin satu, hehe. Lokananta ini dalam perkembangan dunia rekaman, aktif mengikuti zamannya. Bermula dari piringan hitam, kemudian beralih ke kaset, VCD, hingga sekarang mencoba merambah media baru yakni int